Ah...
Rasanya seperti memakai benda haram
Namun, ini bukanlah benda haram yang ada didunia
Hal itu adalah sesuatu yang benar - benar nyata
dan juga tak merugikan seperti benda haram itu
Sekali kupakai, rasanya tak bisa berhenti
Aku benar - benar dibuat ketagihan olehnya
Ah...
Aku tak sanggup untuk menghentikannya
Sesak rasanya bila tak memakainya seharian
Rindu rasanya bila tak memakainya seharian
Ah...
Apakah aku sudah terjerat olehnya?
Kalau memang seperti itu
izinkan aku terus terjerat olehmu
Karena diriku benar - benar telah terperangkap
oleh jebakanmu